Gerakan tersebut di pimpin langsung oleh Kapolres Bungo AKBP Wahyu Bram diwakili Kasubbag Faskon Baglog AKP Ismail dan hadir seluruh personel Bungo.
"Agenda ini merupakan suatu bentuk kepedulian Polri terhadap kebersihan rumah ibadah apalagi menyambut Harri Bhayangkara ke-77, kegiatan ini sudah kami laporkan ke tingkat mabes Polri, " ujar AKP Ismail, Sabtu, 17-6-2023.
Gotong royong ini dilakukan sebagai bentuk untuk kepedulian terhadap lingkungan dan sinergitas Polri dengan seluruh lapisan masyarakat, " katanya.
Menurutnya dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara pihaknya melakukan sejumlah kegiatan. Selain gotong royong juga kegiatan donor darah, anjang sana dan kegiatan lainnya.
"Puncak hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023 akan jatuh pada tanggal 1 Juli 2023 mendatang. Rangkaian kegiatan terus dilaksanakan sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan, " ujarnya.
Begitu juga dengan kegiatan di Polsek dilakukan di sejumlah masjid yang ada di wilayah hukumnya.
"Selain itu, jajaran Polsek juga melaksanakan kegiatan yang sama di beberapa tempat yang ada di wilayahnya. Karena kabupaten Bungo juga merupakan daerah yang terdiri dari keberagaman keyakinan, suku dan budaya, " sebutnya.
Ia mengajak masyarakat untuk terus meningkatkan rasa peduli terhadap sesama dan lingkungan sekitar.
Baca juga:
Baharkam Polri Evaluasi Penanganan Pandemi
|
"Kalau tidak kita yang peduli siapa lagi. Mari tingkatkan kerja sama dan kepedulian antar sesama, " ajaknya