Dukungan Anak Muda untuk Dedy-Dayat Makin Tak Terbendung

    Dukungan Anak Muda untuk Dedy-Dayat Makin Tak Terbendung

    Bungo – Teriakan “Dedy-Dayat” menggema  saat calon Bupati Bungo, H Dedy Putra berkunjung ke Dusun Lubuk Landai, Kecamatan Tanah Sepenggal Lintas, Rabu (23/10/2024).

    Ratusan generasi milenial dan Gen Z yang tergabung dalam Gerakan Peduli Masyarakat (Gardamas) begitu antusias menyambut kedatangan Dedy Putra. Mereka menginginkan perubahan di Kabupaten Bungo dapat segera terwujud.

    Ketua Gardamas Hairunnas mengucapkan selamat datang kepada Cabup 01 Dedy Putra. Dirinya mengaku siap berjuang untuk kemenangan Dedy-Dayat.

     "Saya mengucapkan selamat datang kepada datuk kita, Cik kita, Dedy Putra. Beliau ini asli putra daerah dusun kita. Ayo bersatu memenangkan beliau. Ini pilihan kita yang tepat. Saya perwakilan dari ratusan orang yang hadir hari ini siap berjuang untuk kemenangan H Dedy Putra dan Ustadz Tri Wahyu Hidayat, " tegasnya.

    Hal senada juga disampaikan oleh tokoh muda Dusun Lubuk Landai, Akhmad Ramadhan. Menurutnya tidak ada pilihan lain untuk mewujudkan perubahan selain Dedy-Dayat.

    "Kalau semua ingin merasakan perubahan di Kabupaten Bungo ini ingin merasakan pemimpin yang dekat dengan masyarakatnya, yang tahu keinginan masyarakatnya, pilih lah Dedy-Dayat. Ayo  bersatu memilih beliau pada tanggal 27 November mendatang, untuk Bungo yang Berkeadilan, Amanah, Religius dan Unggul (Baru), " terangnya.

    Sementara itu, Dedy Putra yang menyaksikan antusiasme pemuda terhadap dirinya, mengungkapkan bahwa dirinya bersama Ustadz Dayat sudah menyiapkan program unggulan untuk anak muda, seperti beasiswa S1 dan S2 dan pembangunan Bungo Technopark.

    “Melalui Kartu Bungo Pintar, kami telah menyiapkan beasiswa untuk pendidikan S1 dan S2, kemudian ada Bungo Technopark, fasilitas pendukung bagi anak muda dalam pengembangan kreatifitas dan kemajuan UMKM di Bungo dengan memadukan inovasi dan teknologi, ” jelasnya.

    Dia Wisda

    Dia Wisda

    Artikel Sebelumnya

    Dikukuhkan Jadi Ketua PSI Bungo, Chris Januardi...

    Artikel Berikutnya

    Menyala! Teriakan “Dedy-Dayat” Menggema...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Operasi Lilin 2024, Polri : Arus Lancar, Pemudik Diimbau Tetap Waspada dan Nyaman

    Ikuti Kami